Analisis taktik Man United vs Liverpool

Manchester United dan Liverpool akan kembali saling berhadapan dalam laga Super Sunday di salah satu pertandingan paling dinantikan di Liga Primer musim ini.

Tim asuhan Jose Mourinho kini tengah memburu kemenangan ke-10 secara beruntun di semua kompetisi, tetapi rival abadi mereka akan siap menghentikan langkahnya di Old Trafford.

Jadi, di area manakah laga ini bisa dimenangkan dan dikalahkan?

Kelemahan Valencia?

Salah satu pemain paling gemilang Manchester United musim ini adalah Antonio Valencia. Saya pikir dia tampil sangat luar biasa. Dia berlari di sisi kanan di dekat area kekuasaannya.

Ada perbedaan nyata antara dua full back United. Jika Daley Blind yang bermain, dia pemain yang akan mendukung permainan, sementara Valencia senang sekali menyerang ke depan.

Sering kali, dia justru mendapati dirinya di posisi sayap kanan. Dia akan menguasai seluruh area tersebut sendirian karena Henkrikh Mkhitaryan dan Juan Mata lebih suka bergerak ke tengah.

Karena itu, akan ada sedikit ruang bagi Liverpool yang bisa dimanfaatkan. Jika mereka bisa memenangkan kembali bola ketika Manchester United menyerang, di situlah mereka harus mengawali serangan.

Tidak akan mengejutkan buat saya jika Klopp mengatakan kepada tiga pemain depannya, ‘Berdirilah di posisi yang biasa ditempati Valencia.’

Area sisi kanan di belakang United itu bisa jadi kunci. Penyerang Liverpool bisa masuk dari sisi lapangan, kemudian yang terjadi berikutnya adalah Phil Jones harus menutup ruang di sana dan meninggalkan lubang di tengah. Itu sesuatu yang harus diawasi oleh United.

Pentingnya Henderson

Ketika anda membicarakan tentang Liverpool anda membicarakan tentang Adam Lallana, Philippe Coutinho dan Roberto Firmino, tetapi buat saya Jordan Henderson adalah pemain yang sangat penting.

Klopp berharap dia fit untuk dimainkan, karena Henderson akan melindungi Joel Matip dan Dejan Lovren. Area di depan pemain bertahan akan jadi wilayah paling sulit bagi bek tengah.

Apa yang mereka lakukan? Apakah mereka masuk ke area tersebut dan membuat diri mereka rentah terhadap kecepatan United? Atau apakah mereka akan membiarkannya dan memungkinkan Zlatan Ibrahimovic untuk berputar dan mulai membuka ruang bagi rekan setimnya?

Jika anda mempunyai Henderson dan menempatkannya di area itu, keahliannya adalah memberikan perlindungan ekstra. Akan menarik bagaimana sistem itu bekerja. Buat saya, Henderson adalah pemain penting bagi Liverpool, tidak diragukan lagi.

Peran Carrick

Banyak sekali topik pembicaraan mengenai peran Michael Carrick di United. Semua mengalir darinya. Dia mengeluarkan potensi terbaik pemain lain dan dia memberikan kebebasan bagi Pogba, Herrera, Mata dan Mkhitaryan untuk keluar dan mendukung Ibrahimovic.

Saya penasaran bagaimana Liverpool akan mengatasi situasi ini. Satu hal yang mungkin tidak mau dilakukan oleh Jurgen Klopp adalah m embiarkan Carrick mengirim bola ke area dalam.

Saya tidak terkejut jika Klopp memberi tahu pemainnya bahwa ketika Manchester United mendapatkan bola di posisi dalam, mereka harus menutup Carrick dan menghentikannya karena dialah pemain yang membuat United berhasil.

Jadi, mereka akan memberi tekanan ketat, tetapi saya pikir akan ada area di lini tengah di mana Liverpool mungkin akan sedikit bebas. Saya pikir Klopp akan meminta para pemainnya untuk menekan, tetapi jika tekanan itu terkalahkan kita akan melihat pemain mundur dan semakin turun ke dalam untuk mencegah United ada di belakang mereka.

Ini akan jadi laga menarik dan saya tidak sabar menantikannya. Mereka dua manajer taktik yang sangat luar biasa dengan dua tim yagn bisa menciptakan banyak sekali masalah satu sama lain, dan hal terpenting adalah kedua tim ini yakin mereka akan menang.

 

Copyrights © 2019. All rights reserved.